4 Makanan Pelancar ASI

Bisa menyusui anaknya adalah impian para ibu muda. Pasalnya terasa semakin sempurna ketika seorang ibu bisa memberikan ASI eksklusif pada bayinya setelah melahirkan normal.

Namun, keinginan untuk menyusui anak dengan ASI ini masih butuh perjuangan yang panjang. Mulai dari susu yang susah keluar ditambah lagi dengan rasa sakit saat disusu oleh bayi pertama kali. Bahkan rasa sakit ini akan terus terasa di awal-awal menyusui. Bahkan untuk beberapa orang akan makin bertambah rasa sakitnya ketika anaknya sudah tumbuh gigi.

Berikut ini adalah beberapa makanan pelancar ASI yang bisa meringankan penderitaan sang ibu. Karena semakin lancar ASI keluar, maka akan semakin berkurang rasa sakitnya saat bayi sedang menyusu.

Bayam

Yang pertama adalah bayam. Bayam ini mengandung banyak zat besi. Dan zat besi ini juga digunakan dalam pembentukan air susu. Bagi kamu yang suka sayur, saya rasa bayam ini adalah makanan yang mudah dikonsumsi dan ditemukan di pasar. Harganya juga relatif murah.

Pepaya

Buah yang satu ini memang baunya kadang aneh. Namun, tahukah kamu bahwa buah pepaya ini banyak manfaat, salah satunya adalah bisa memperlancar ASI. Buah ini banyak mengandung vitamin A dan C serta nutrisi pendukung yang bisa membantu pembentukan air susu ibu.

Baca juga: Makanan booster berat badan

Daun Katuk

Daun ini agak susah dicari. Namun, bukan berarti tidak mungkin. Jika kamu hidup di pedesaan, kamu bisa dengan mudah mendapatkan daun ini. Karena daun ini biasanya ditanam di halaman rumah sebagai apotek hidup.

Daun katuk ini adalah yang paling efektif dalam memperlancar ASI. Bahkan kebanyakan obat pelancar ASI yang dijual di apotek adalah ekstrak dari daun katuk ini.

Kemangi

Daun ini mudah dijumpai ketika kamu beli makanan seperti penyetan, pecel, dan gado-gado. Ketika dimakan langsung memang agak langu. Namun, kemangi ini punya manfaat yang besar untuk membuat air susu ibu semakin lancar.

No comments yet

Leave a comment